Workshop Pengenalan
Mental Retardation

DEFINISI

Penurunan fungsi intelektual secara menyeluruh yang terjadi pada masa perkembangan dan secara langsung menyebabkan gangguan adaptasi sosial.
Sifat : kelainan mental seumur hidup

EPIDEMIOLOGI

Definisi

Epidemiologi : cabang ilmu yang mempelajari dan menganalisis penyebaran kondisi kesehatan dan penyakit pada populasi tertentu.

Prevalensi : banyaknya populasi yang memiliki karakteristik tertentu

Prevalensi

Secara umum 2%-3%. Sedangkan untuk angka aktualnya bervariasi, tergantung pada penelitian, metode penentuan, usia kelompok dan tingkat gangguan.

Retardasi mental ringan : 85% dari seluruh kasus

Retardasi mental berat : 0,4% - 0,5%

Masa dewasa

Beberapa diantaranya ketika dewasa diidetifikasikan sudah tidak lagi memiliki keterbelakangan mental

Saat dewasa, tuntutan kemampuan akademis menurun, sehingga lebih condong ke kegiatan praktik yang bergantung pada kemampuan adaptasi, sehingga berbaur didalam dan bersama dengan orang lain dan keterbelakangan itu tampak lebur.

PROGNOSIS

Definisi

Prognosis : perkiraan dari kemungkinan hasil akhir suatu gangguan penyakit baik dengan / tanpa pengobatan.

Susah dideteksi pada anak usia dini

Mudah dideteksi pada anak dengan sindrom genetik

Faktor yang mempengaruhi

Kecerdasan, faktor lingkungan & gangguan perilaku, psikiatrik, medis, sensorik.

Gaya pengasuhan (pemberian kesempatan, pemupukan well-being, stabilitas)

Skor IQ retardasi mental

Ringan (mild)

IQ : 55-69

Tanpa komorbid : dapat belajar dengan kecepatan normal, 1/2 - 2/3, dan mencapai tingkat membaca kelas 3-6. Pada masa remaja akhir dapat mandiri, menikah, dan memiliki anak.

Sedang (moderate)

IQ : 40-54

Dapat belajar dengan kecepatan 1/3 - 1/2, mencapai tingkat membaca kelas 1-3. Jarang ada yang menikah dan memiliki anak, jika ya kemungkinan membutuhkan dukungan dan perawatan kontinyu

Berat (severe)

IQ : 25-39

Membaca untuk bertahan hidup (tanda berhenti / keluar), butuh bantuan dalam kehidupan sehari-hari sehingga harapan hidup dapat menurun secara signifikan.

Sangat berat (profound)

IQ : <25

KARAKTERISTIK

Karakteristik umum

1. Memiliki beberapa kelainan kongenital minor.

2. Mengalami keterlambatan bahasa

Contoh : keterlambatan bicara

Retardasi mental ringan - sedang

3. Menguasai pencapaian awal motorik kasar tepat waktu tetapi mengalami keterlambatan pada keterampilan motorik halus dan motorik kompleks

Karena ketidakmampuan anak memahami arahan verbal

Retardasi mental berat

4. Mengalami keterlambatan perkembangan motorik

5. Mengalami gerakan motorik stereotip

Mirip dengan yang terlihat pada anak autisme

6. Memunculkan perilaku merugikan diri sendiri

Membenturkan kepala, menggigit diri sendiri, dsb